Tanaman Buas-buas adalah
tumbuhan berupa pohon yang habitat hidupnya dihutan dan pekarangan rumah dengan
tinggi bisa mencapai 7–10 meter. Tumbuhan ini bercabang, daun panjang oval dan
mempunyai anak daun yang banyak, warna bunga merah muda berbentuk kapsul sepanjang
1 cm dan lebarnya 8 cm, biji banyak dan tipis. Tumbuhan ini belum banyak dikenal
dan dimanfaatkan orang dan ini spesifik dimanfaatkan di daerah melayu.
Klasifikasi tanaman buas-buas
Kingdom : Plantae
Divisi :
Traceophyta
Kelas :
Magnoliopsida
Ordo :
Lamiales
Famili :
Verbenaceae
Genus : Premna
Spesies : Premna
cordifolia
Sinonim : Premna
foetida Reinw
Materi terkait: dasar penilaian keamanan obat herbal
Nama lain tanaman buas-buas
Bebuas, beruas, buas-buas,
ambong-ambong laut, pecah piring, singkil, atau limau pantai
Kandungan kimia tanaman buas-buas
Tumbuhan buas-buas
banyak mengandung bahan kimia yang berupakan produksi metabolit sekunder dan
digunakan sebagai pertahanan dari serangan organisme pengganggu atau pelindung
bagi tumbuhan. Selain itu juga dapat dimanfaatkan manusia sebagai obat-obatan
karena adanya senyawa bioaktif. Kandungan senyawa bioaktif yang terdapat dalam
buas-buas yang spesifik adalah kelompok flavonoid, alkaloid, fenolik dan
saponin. Tanaman ini juga mengandung Mengandungi
karbohidrat, air, serat, alkaloid, zat galian (mineral) termasuk kalium,
kalsium, zink, zat besi, fosforus dan pelbagai vitamin termasuklah A, C dan E (wikipedia)
Baca artikel terkait: interkasi obat herbal
Manfaat dan khasiat tanaman buas-buas
Tanaman buas-buas
memiliki banyak manfaat yaitu
sebagai obat asma, hepatoprotektif dan antitumor, mengobati masuk angin, membantu proses
pembekuan darah, mengatasi masalah kecacingang, membantu memperbanyak air susu
ibu (ASI), dan sebagai pengawet beberapa makanan lauk pauk.
Materi terkait: macam-macam efek samping obat herbal
No comments:
Post a Comment
Sahabat Pengunjung Sawittoku, Mohon untuk meninggalkan saran agar pengembangan kualitas konten blog dapat lebih ditingkatkan.
Demi kenyamanan maka komentar yang mengandung Sara, Pornografi, Perjudian, Pelecehan ataupun sejenisnya dan mengandung Link akan kami jadikan SPAM.Terima Kasih Atas Perhatiannya