Pengetahuan untuk Hidup lebih Baik

LightBlog

Subscribe Youtube & Dapatkan Video Tips Kesehatan Gratis

Friday 29 March 2013

Perpindahan Cairan dan Elektrolit dalam Tubuh



Pembatas utama perpindahan zat terlarut dalam tubuh adalah membran sel yang hanya bisa dilewati zat tertentu dengan ukuran molekul kecil seperti air, ion dan glukosa, tapi molekul besar tidak bisa dengan mudah melewati. Sebagian besar zat terlarut berpindah melalui mekanisme transport pasif disebut difusi akibat perbedaan konsentrasi, sebagian kecil dengan cara melawan perbedaan konsentrasi atau muatan listrik disebut perpindahan aktif.
Perpindahan air di antara berbagai bagian tubuh dikendalikan oleh dua kekuatann
a. Tekanan osmotik yaitu daya dorong air yang dihasilkan oleh adanya partikel-partikel zat yang ada didalamnya.
b.
Tekanan hidrostatik yaitu daya dorong cairan yang menahan difusi air ke arahnya.

Difusi air yang disebabkan oleh perbedaan konsentrasi cairan disebut Osmosis. Jadi tekanan osmotik sebuah larutan tergantung pada jumlah partikel-partikel zat didalamnya. Partikel ini dapat berupa kristaloid ( zat yang membentuk larutan sejati, contoh NaCl) atau koloid ( zat yang tidak mudah terurai menjadi larutan sejati, contoh asam amino.
Perpindahan air antara plasma(CIV) dan CIT diatur oleh tekanan hodrostatik darah kapiler yang dihasilkan terutama oleh pompa jantung dan tekanan osmotik koloid (tekanan onkotik) yang dihasilkan oleh protein serum. Pada ujung arteri kapiler, tekanan hidristatik darah mendorong cairan keluar melebihi tekanan osmotik koloid sehingga terjadi perpindahan dari IV ke IT. Pada ujung vena kapiler, cairan berpindah dari ruang IT ke ruang IV karena tekanan osmotik koloid melebihi tekanan hidrostatik. Proses ini melepaskan oksigen dan zat gizi ke sel dan mengangkut sisa metabolisme dan CO2. Bagian IT juga mempunyai tekanan osmotik dan hidrostatik tapi sangat kecil sehingga dapat diabaikan pada proses ini. Namun pada keadaan abnormal yang mengakibatkan bocornya protein plasma ke dalan ruang IT, tekanan osmotik koloid jaringan akan meningkat cukup tinggi.

No comments:

Post a Comment

Sahabat Pengunjung Sawittoku, Mohon untuk meninggalkan saran agar pengembangan kualitas konten blog dapat lebih ditingkatkan.
Demi kenyamanan maka komentar yang mengandung Sara, Pornografi, Perjudian, Pelecehan ataupun sejenisnya dan mengandung Link akan kami jadikan SPAM.Terima Kasih Atas Perhatiannya