Dari tahun 1996 sampai dengan tahun
2000 propersi kasus DBD terbanyak adalah pada kelompok umur 4-5 tahun (kelompok
umur sekolah). Tetapi pada tahun 1988 dan 2000 propersi kasus pada kelompok
umur 15-44 tahun meningkat. Keadaan tersebut perlu diwaspadai bahwa DBD
cendrung meningkat pada kelompok umur remaja dan dewasa.
Penyakit DBD dapat menyebar pada
semua tempat kecuali tempat-tempat dengan ketinggian 1000 meter dari permukaan
laut karena pada tempat yang tinggi dengan suhu yang rendah siklus perkembangan
Aedes aegypti tidak sempurna.
Epidemi dengue dilaporkan sepanjang abad kesembilan belas dan awal abad
keduapuluh di Amerika, Eropa selatan, Afrika utara, Asia dan Australia dan
bebrapa pulau di India. DBD telah meningkat dengan menetap baik dalam insiden
dan distribusi sepanjang 40 tahun, dan pada potensial berisiko terhadap
penularan virus dengue.
Menurut Depkes RI, pola
berjangkitnya virus Dengue dipengaruhi oleh iklim dan kelembaban udara. Pada suhu
yang panas (28-32°C) dengan kelembaban yang tinggi, Nyamuk Aedes aegypti akan
tetap bertahan hidup untuk jangka waktu lama. Di Indonesia karena suhu udara
dan kelembaban tidak sama di setiap tempat maka pola terjadinya penyakit agak
berbeda untuk setiap tempat. Di jawa pada umumnya infeksi virus dengue terjadi
mulai awal januari, meningkat terus sehingga kasus terbanyak terdapat pada
sekitar bulan April - Mei setiap tahun.
Bionomic vector adalah tempat
perindukan, kebiasaan menggigit, kebiasaan istirahat, dan jarak terbang nyamuk
penyebab demam berdarah. tempat
perindukan utama adalah penampungan air didalam dan disekitar rumah. Biasanya
tidak melebihi jarak 500 meter dari rumah. Nyamuk ini tidak berkembang baik
pada genangan air yang langsung berhubungan dengan tanah. Jenis-jenis tempat
perkembangbiakan nyamuk ini dapat dikelompokkan sebagai berikut.
Tempat penampungan air (TPA), untuk
keperluan sehari-hari seperti drum, tangki reservoir,
tempayan, bak mandi, WC, ember dan lain-lain
Tempat penampungan air bukan untuk
keperluan sehari-hari seperti tempat minum burung, vas bunga, barang-barang
bekas (kaleng, plastic dll)
Tempat penampungan air alamiah
seperti lubang pohon, pelepah daun, tempurung kelapa dll.
Baca Juga: Cara Memberantas Penularan Demam Berdarah
Baca Juga: Cara Memberantas Penularan Demam Berdarah
Faktor-faktor yang memegang peranan
dalam penularan infeksi virus dengue
yaitu manusia, vector perantara dan lingkungan. Virus dengue ditularkan kepada manusia melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti. Nyamuk ini mengandung
virus dengue pada saat menggigit
manusia yang sedang mengalami viremia. Kemudian virus yang berada di kelenjar
liur berkembang dalam waktu 8 – 10 hari sebelum dapat ditularkan kembali kepada
manusia.
Virus dengue berada dalam darah
selama 4 – 7 hari setelah 1 sampai 2 haru baru mulai demam. Bila penderita
tersebut digigit nyamuk penular, maka virus dalam darah akan ikut terhisam
masuk kedalam lambung nyamuk. Selanjutnya virus akan memperbanyak diri dan
tersebar diberbagai jaringan tubuh nyamuk termasuk kelenjar air liurnya.
Penularan ini dapat terjadi setiap
nyamuk menggigit, sebelum menghisap darah, nyamuk akan mengeluarkan air liur
melalui saluran alat tusuknya (proboscis),
agar darah yang dihisap tidak membeku. Bersama air liur inilah virus dengue dipindahkan kepada orang lain.
Baca Juga: Etiologi Patofisiologi Penyakit Demam Berdarah
Baca Juga: Etiologi Patofisiologi Penyakit Demam Berdarah
Penularan nyamuk DBD dapat terjadi
disemua tempat yang terdapat penularannya. Tempat-tempat potensial terjadinya
penularan DBD yaitu tempat umum yang merupakan tempat berkumpulnya orang-orang
yang datang dari berbagai wilayah sehingga kemungkinan terjadinya pertukaran
beberapa tipe virus dengue, seperti :
- Sekolah
- Puskesmas, rumah sakit dan unit pelayanan kesehatan lainnya
- Tempat ibadah, pasar, dan tempat umum lainnya
- Wilayah endemic DBD
- Pemukiman baru di pinggir kota.
No comments:
Post a Comment
Sahabat Pengunjung Sawittoku, Mohon untuk meninggalkan saran agar pengembangan kualitas konten blog dapat lebih ditingkatkan.
Demi kenyamanan maka komentar yang mengandung Sara, Pornografi, Perjudian, Pelecehan ataupun sejenisnya dan mengandung Link akan kami jadikan SPAM.Terima Kasih Atas Perhatiannya